Jumat, 28 September 2012

ALAT PERAGA

 ( Oleh : Irmalia Nur A. 2-E )

A.    Pengertian Alat Peraga

     Yang dimaksud alat peraga atau alat bantu pendidikan adalah alat-alat yang digunakan oleh pendidik dalam menyampaikan bahan pendidikan / pengajaran. Alat bantu ini lebih sering disebut alat peraga karena berfungsi untuk membantu dan meragakan sesuatu dalam proses pendidikan pengajaran.
Alat peraga ini disusun berdasarkan prinsip bahwa pengetahuan yang ada pada setiap manusia itu diterima atau ditangkap melalui panca indera. Semakin banyak indera yang digunakan untuk menerima sesuatu maka semakin banyak dan semakin jelas pula pengertian / pengetahuan yang diperoleh. Dengan perkataan lain, alat peraga ini dimaksudkan untuk mengerahkan indera sebanyak mungkin kepada suatu objek sehingga mempermudah persepsi.
      Seseorang atau masyarakat didalam proses pendidikan dapat memperoleh pengalaman / pengetahuan melalui berbagai macam alat bantu pendidikan. Tetapi masing-masing alat mempunyai intensitas yang berbeda-beda dalam membantu persepsi seseorang. Elgar Dale membagi alat peraga tersebut menjadi 11 macam dan sekaligus menggambarkan tingkat intensitas tiap-tiap alat tersebut dalam suatu kerucut.

Senin, 24 September 2012

MEDIA PEMBELAJARAN


 ( Oleh : Irmalia Nur. A. )

     A.   Pengertian Media Pembelajaran

       Media pembelajaran secara umum adalah alat bantu proses belajar mengajar.Segala sesuatu yang dapat dipergunakan untuk merangsang pikiran, perasaan, perhatian dan kemampuan atau ketrampilan pebelajar  sehingga dapat mendorong terjadinya proses belajar.

      Media pembelajaran adalah segala sesuatu yang dapat menyalurkan pesan, dapat merangsang fikiran, perasaan, dan kemauan peserta didik sehingga dapat mendorong terciptanya proses belajar pada diri peserta didik.

B.    Jenis media pembelajaran, diantaranya :

       1.    Media Visual : grafik, diagram, chart, bagan, poster, kartun, komik

       2.    Media Audial : radio, tape recorder, laboratorium bahasa, dan sejenisnya

       3.    Projected still media : slide; over head projektor (OHP), in focus dan sejenisnya

       4.    Projected motion media : film, televisi, video (VCD, DVD, VTR), komputer dan sejenisnya

Template by:

Free Blog Templates